Pembagian Takjil oleh Kodim 0505/Jakarta Timur

0
71

Jakarta Timur, JNN.co.id – (15 Maret 2025) Dalam semangat bulan suci Ramadhan, Kodim 0505/Jakarta Timur bersama Mitra Jalak Pusat 1 menggelar kegiatan pembagian takjil di depan Makodim 0505/JT yang berlokasi di Jalan Dr. Sumarno, Pulogebang, Kecamatan Cakung. Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu sore, dengan tujuan membantu masyarakat yang sedang dalam perjalanan pulang untuk berbuka puasa.

Kapten Inf Susanto selaku Dan Unit, bersama para Dansub/Basub, perwira piket, dan perwakilan anggota Kodim, turut hadir dalam acara tersebut. Mereka membagikan takjil kepada pengguna jalan, baik pengendara kendaraan roda dua maupun roda empat, termasuk ojek online (Gojek), yang hendak berbuka puasa sebelum sampai di rumah.

Kapten Inf Susanto menjelaskan, “Kegiatan pembagian takjil ini dilakukan pada hari ke-15 bulan Ramadhan, sebagai bentuk kepedulian kami terhadap warga yang sedang dalam perjalanan. Kami berharap takjil yang diberikan dapat bermanfaat bagi penerima untuk berbuka puasa.”

Antusiasme warga terlihat jelas saat menerima takjil. Banyak dari mereka yang mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas inisiatif ini. “Kami sangat senang dengan adanya pembagian takjil ini. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut,” ungkap salah satu penerima takjil.

Dengan kegiatan ini, Kodim 0505/Jakarta Timur berharap dapat memberikan manfaat dan kebahagiaan kepada masyarakat selama bulan Ramadhan.(Zai)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here