Jakarta Timur, JNN.co.id – Pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kecamatan Duren Sawit terus berjalan dengan baik. Pada hari Senin, 3 Februari 2025, Pasiter Mayor Inf Supriyatno bersama Babinsa Koramil Duren Sawit, Serma Ahmad Maruloh dan Sertu Edy, melakukan pengawasan dan distribusi MBG di wilayah tersebut.
Koramil yang berada di bawah Kodim 0505/JT berperan aktif dalam memonitor dan membantu pelaksanaan kegiatan, mulai dari pengolahan hingga distribusi makanan ke sekolah-sekolah. Melalui kerjasama dengan pemerintah daerah dan Badan Gizi Nasional, program ini bertujuan untuk memastikan setiap Kecamatan memiliki Dapur Khusus, sehingga kebutuhan makanan bergizi bagi siswa dapat terpenuhi.
Mayor Inf Supriyatno menyatakan, “Kodim selaku Satuan Komando kewilayahan mendukung penuh untuk kegiatan ini. Makan Bergizi Gratis merupakan suatu program nasional yang tepat sasaran.” Program ini sangat bermanfaat bagi siswa dari tingkat Paud hingga SMK, serta bagi ibu hamil dan balita, guna membentuk generasi muda yang sehat dan cerdas.
Menu makanan yang disajikan telah dirancang oleh tenaga ahli di bidang gizi, dengan standar kebersihan yang ketat. Untuk hari Senin, Dapur Khusus di Yayasan Pleton Cafe Buaran menyiapkan menu Nasi, Ayam Goreng Lengkuas, Acar Kuning, Tahu Kecap, dan Buah Pisang.
Distribusi Makan Bergizi ini ditujukan kepada berbagai institusi pendidikan, termasuk Paud Anggrek, SDN 10, SDN 22, SDN 03, SDN 14 Klender, SMK Swadaya, dan SMK 48 Jakarta, dengan total distribusi mencapai 2.896 porsi.
Mayor Inf Supriyatno menegaskan, “Dengan total keseluruhan sebanyak 2.896 porsi yang disiapkan oleh Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Dapur Khusus wilayah Duren Sawit, kami berharap program ini dapat memberikan dampak positif bagi kesehatan anak-anak di wilayah ini.” (Zai)
Sumber: Pendim 0505/JT